Senin, 15 Desember 2025

Diskusi Refleksi Pelaksanaan Cooking Battle SMK PGRI Lumajang

 


Sebagai tindak lanjut dari kegiatan yang beberapa hari lalu dilaksanakan di SMK PGRI Lumajang yaitu Cooking Battle yang merupakan puncak dari kegiatan sumatif akhir semester ganjil Tahun Ajaran 2025/2026, maka hari ini saya mendampingi para guru untuk merefleksi kegiatan tersebut.

Selama mengikuti dan menyaksikan kegiatan cooking battle saya menemukan berbagai tahapan yang perlu untuk dikembangkan dan juga disempurnakan, sehingga tujuan sebagai asesmen akhir semester dapat tercapai. Adapun hal-hal yang disepakati dalam refleksi hari ini antara lain :
  • cooking battle akan dijadikan sebagai agenda tahunan atau semesteran yang kemudian dapat meembranding sekolah
  • proses dan tahapan kegiatan akan disempurnakan untuk dapat mencapai tujuan pembelajaran pada mata pelajaran terkait.
  • waktu pelaksanaan akan disesuaikan dengan momen-momen tertentu yang dapat membuat acara ini menjadi semakin bermakna.
  • akan melibatkan pihak ekternal untuk dapat memberikan penilaian terhadap proses dan hasil kegiatan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tuliskan Pesan Anda