Senin, 01 Maret 2021

In House Trining (IHT) Penyusunan Soal Ujian Satuan Pendidikan (USP) SMK 02 YP 17 Lumajang 2021

Semangat para guru dibawah komando Kepala Sekolah Drs. Abdul Muthalib yang luar biasa untuk berbuat lebih baik dari hari kemarin.

Hari ini dilaksanakan Bimbingan dan Pelatihan dengan model IHT penyusunan soal USP 2021 di SMK 02 YP 17 Lumajang.  Latar belakang dari kegiatan ini adalah perubahan paradigma pembelajaran dan evaluasi hasil berlajar pada implementasi kurikulum 13 yang belum sepenuhnya dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan, juga dalam menyongsok pelaksanaan AKM.

AKM yang merupakan bagian dari Asessment Nasional memang belum dilaksanakan namun gemuruh giat tersebut luar biasa. 

Bagi sekolah sebenarnya yang terpenting bukanlah AKM nya tapi apa implikasi AMK terhadap proses pembelajaran dan evaluasi hasil belajar di sekolah.

Jika menyimak banyak contoh soal AKM maka diperoleh simpulan bahwa konstruksi soal AKM adalah sama dengan konstruksi soal HOTs yang sudah lebih dulu menggema sejak 2017.

Oleh karena itu di sekolah dalam berbagai pelaksanaan evaluasi hasil belajar sudah saatnya harus menggunakan model soal dengan konstruksi soal HOTs dan juga seperti AKM.

Disamping itu guru harus dapat memastikan bahwa setiap alat evaluasinya/soal dapat mencapai tuntukan level kognitif dari setiap KD.

Untuk itu guru mata pelajaran dituntut untuk mau memulai membuat menyusun dan menyajikan soal dengan konstruksi seperti itu dalan setiap kegiatan evaluasi hasil belajar, sehingga akan meningkatkan daya literasi kebahasaan dan numerik para siswa.






Jumat, 19 Februari 2021

Seleksi Fasilitator Penggerak tahap 2

Setelah dinyatakan lulus dalam seleksi tahap 1 yang berupa administrasi dan essay maka masuk tahap berikutnya yaitu praktik mengajar, dengan jadwal yang sangat mendadak bagiku. Karena malem mengunggah RPP dan mengkonfirmasi RPP, lha pagi kluar jadwal tampil siang hari nya.


 Luar biasa persiapan memakan waktu seharian karena harus menyiapkan semacam studio mini untuk tampil praktik mengajar dengan 2 (dua) orang asessor via googlemeet.

Jadilah tampil praktik mengajar 10 menit dan tanya jawab 20 menit komplete 30 menit.

Semoga bisa mendapatkan peluang ikut tahap 3 yaitu wawancara.

Selasa, 16 Februari 2021

Worlshop Penguatan Budaya Kerja di SMK Negeri Pasirian

Bak gayung bersambut, hari ini pengawas muda menuju SMK Negeri Pasirian karena ada staf yang membutuhkan tanda tangan pengesahan SK pembagian tugas, berkas pencairan PIP, dikarenakan gak mau merepotkan staf yang hendak menuju kantor cabdin, alhasil biar pengawas saja yang menuju sekolah, karena harus bertemu pembinaan dengan guru baru terkait program induksi.

Wow keren ternyata ibu kepala sekolah Dra. Sri Hartatik, M.Pd menyampaikan bahwa kebetulan karena akan adanya kegiatan workshop bersama industri otomotif Daihatsu dengan topik budaya kerja. Bagaikan tertiup angin segar, karena pengawas muda ini juga pendamping program SMK CoE yang di dalamnya salah satu materi adalah Budaya Kerja.



Semoga menginspirasi untuk program-program SMK Negeri Pasirian