Bak gayung bersambut, hari ini pengawas muda menuju SMK Negeri Pasirian karena ada staf yang membutuhkan tanda tangan pengesahan SK pembagian tugas, berkas pencairan PIP, dikarenakan gak mau merepotkan staf yang hendak menuju kantor cabdin, alhasil biar pengawas saja yang menuju sekolah, karena harus bertemu pembinaan dengan guru baru terkait program induksi.
Wow keren ternyata ibu kepala sekolah Dra. Sri Hartatik, M.Pd menyampaikan bahwa kebetulan karena akan adanya kegiatan workshop bersama industri otomotif Daihatsu dengan topik budaya kerja. Bagaikan tertiup angin segar, karena pengawas muda ini juga pendamping program SMK CoE yang di dalamnya salah satu materi adalah Budaya Kerja.