Genap setahun sudah pendirian SMK Nurul Quran di Sawaran Lor kecamatan Klakah, yang berarti sudah harus pengajuan dan proses perpanjangan. Pengajuan sudah dilakukan melalui aplikasi JOSSJatim, dan nota dinas untuk verifikasi lapangan oleh cabang dinas pendidikan sudah terbit dan diterima cabdin. Artinya giat verivikasi lapangan harus segera dilaksanakan.
Namun sebagai langkah awal hari ini saya selaku pengawas pembina memastikan kesiapan sekolah khususnya untuk dokumen-dokumen dan catatan-catatan selama setahun berjalan.
Ada beberapa dokumen yang masih harus dipersiapankan dan disusun oleh kepala sekolah antara lain RKJM 2025-2028, RKT 2025, dan 2026. sementara jumlah siswa bertahan 17 orang sebagaimana penerimaan pada awal pendirian. Hal ini menunjukkan pelayanan yang diberikan oleh para guru kepada para siswa relatif berjalan dengan baik.
Sebagai tindak lanjut dari kunjungan hari adalah agar kepala sekolah segera menyusun dan melengkapi dokumen yang sekiranya belum ada dengan berpedoman pada instrumen yang sudah diberikan oleh cabang dinas.



